Homeschooling merupakan salah satu model pembelajaran yang dapat menjadi pilihan, jika Anda tinggal di Jakarta Selatan, maka perlu diketahui apa saja Jenis dan model homeschooling Jakarta Selatan. Pemilihan model homeschooling ini bertujuan agar proses pendidikan yang ditempuh oleh Anak memang sesuai dengan prinsip dan aturan yang ada.
Hal tersebut biasanya juga berkaitan dengan penggunaan kurikulum dan materi, atau metode dan pembelajaran, dan lain sebagainya. Tentunya sebanyak apapun biaya yang akan dikeluarkan oleh orangtua, semuanya harus disesuaikan dengan kepentingan dan apa model pembelajaran yang cocok untuk proses pembelajaran anak.
5 Model Homeschooling Jakarta
Berikut adalah beberapa model homeschooling yang dapat Anda jadikan referensi sebelum memilih model yang sesuai dengan kebutuhan dan potensi Anak.
- School At Home
Sistem ini cukup familiar dan memudahkan orang tua karena kemudahan dan efisiensi proses pembelajarannya. Berikut adalah beberapa ciri-ciri model homeschooling school at home.
● Memiliki sistem yang terstruktur dan juga berjenjang
● Biasanya menggunakan kurikulum nasional yang berlaku atau kurikulum internasional
● Mata pelajarannya cukup kompleks
● Menggunakan banyak buku pelajaran
● Terdapat ujian secara periodik
- Unschooling
Pembelajaran dengan sistem Unschooling ini biasanya berjalan lebih alami, memperhatikan perasaan dan kemampuan anak, dan juga mengikuti kebutuhan anak. Berikut adalah beberapa ciri dari model homeschooling unschooling ini.
● Memiliki prinsip menumbuhkan keinginan belajar yang bersifat alami
● Memiliki alam sebagai tempat belajar terbaik
● Keterlibatan orangtua secara berlebihan tidak perlukan.
- Classical Homeschooling
Dalam model ini, anak akan diajarkan untuk melakukan riset, menuliskan hasilnya, berdiskusi dan juga berdebat secara ilmiah. Umumnya, model classical homeschooling ini biasanya menekankan pada kemampuan berpikir logis anak dan juga untuk melatihnya agar dapat berpikir kritis.
- Charlotte Mason
Model pembelajaran ini mengajarkan kepada anak dengan cara memanfaatkan kesempatan yang ada di lingkungan keseharian anak dan membiarkan anak agar belajar dari orang dan benda yang disekitarnya secara bebas.
- Montessori
Umumnya, model homeschooling dengan gagasan Montessori memiliki ciri berikut.
● Menjadikan anak aktor utama pembelajaran
● Lingkungan dan materi pembelajaran disesuaikan dengan usia anak
● Menggunakan banyak alat peraga
● Membagi kelas sesuai dengan kemampuan anak
- Electric Homeschooling
Eclectic homeschooling ini mengambil kemudahan dari setiap model, kemudian mengkombinasikannya sesuai kondisi dan kebutuhan. Dalam proses pembelajarannya, model ini harus memperhatikan proses belajar, potensi, minat dan bakat, dan bagaimana sikap anak.
Mengapa Homeschooling ini Dapat Menjadi Pilihan?
Setelah mengetahui apa saja model homeschooling, berikut adalah beberapa alasan mengapa homeschooling menjadi pilihan beberapa orang tua untuk mendukung proses belajar anak.
- Sekolah formal tidak mengajarkan pendidikan iman yang baik dan benar kepada anak.
- Sering terjadi tindakan kriminalitas di sekolah yang tidak terkontrol seperti tawuran, perundungan, dan persaingan tidak sehat lainnya.
- Perbedaan filosofi pendidikan di sekolah formal tidak sesuai dengan keinginan orang tua maupun anak.
- Proses pembelajaran homeschooling memberikan peluang kepada anak agar bisa lebih mandiri dan kreatif secara individual.
- Membantu anak untuk memaksimalkan potensinya bahkan sejak usia dini.
Demikian informasi mengenai enam model flexi homeschooling Jakarta yang dapat menjadi pertimbangan Anda memilih metode pembelajaran yang cocok, dan juga alasan mengapa homeschooling dapat menjadi opsi lain selain sekolah formal. Semoga bermanfaat.